Arti Kata MAGER

Bahasa gaul menurut KBBI adalah dialek bahasa Indonesia nonformal yang digunakan oleh komunitas tertentu atau di daerah tertentu untuk pergaulan. Bahasa gaul merupakan bahasa Indonesia yang tidak baku/tidak resmi, sering digunakan oleh anak muda kekinian maupun orang dewasa baik dalam pergaulan dan percakapan sehari-hari maupun dalam bahasa tulisan di media sosial. Kali ini kita akan mencari tahu apa arti kata MAGER yang merupakan salah satu kata populer dalam bahasa gaul.

Kata MAGER didefinisikan dalam KBBI sebagai berikut:

ma.ger /magĂȘr/

malas (ber)gerak; enggan atau sedang tidak bersemangat untuk melakukan aktivitas

Mager adalah akronim atau singkatan dari malas gerak. Kata mager biasanya digunakan sebagai kata penolakan dengan alasan tertentu seperti tidak tertarik, tidak semangat atau sedang lelah. 

Kata ini lebih sering dipakai untuk mengungkapkan rasa malas untuk berbuat sesuatu atau enggan beraktifitas. Kata mager identik dengan bermalas-malasan. Kata mager biasanya digunakan ketika enggan dimintai tolong atau diajak bepergian.


Posting Komentar untuk "Arti Kata MAGER"